About Me



Halo! Selamat Datang di blog Rani Puspita!

Maaf ya kalau kalian merasa tertipu sama namaku, mungkin yang udah kenal aku di dunia nyata, aku memiliki nama KTP, akta lahir, ijazah, kartu atm, dan kartu apotik:
FITRIANA PUSPITARANI

Tolong jangan salahkan aku dulu yang mengubah nama pemberian orangtuaku ini, Rani Puspita bisa dibilang adalah nama penaku. 

Yes, i am an author. Fiksi adalah keahlianku.
Di blog ini, aku bukan mau promo buku-bukuku. Aku mengkhususkan blog ini untuk sharing apapun. Iya, apapun. Jadi gak cuma promo buku, tapi juga tentang keseharianku, apa aja yang menggelitikku untuk menulis, aku bakal tulis di sini. 

Selain profesi penulis, aku juga punya pekerjaan sampingan sebagai a freelance proofreader di sebuah penerbit indie lokal di Tegal. Saat ini aku tengah menjalani kuliah pascasarjanaku di bidang Epidemiologi Lapangan dan juga menjalani program residensi (magang) sebagai Epidemiolog di Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul, D.I. Yogyakarta.

I am not only love to write, but also love to study and to share with people. Terkadang aku aktif di forum kepenulisan, dan terkadang aku aktif juga di forum ilmiah. Sekali-dua kali juga ngisi acara sebagai pembicara. Tapi baru-baru ini lagi hobi Turun Lapangan, sampe studi dan magang pun tipe yang menuntut banyak kegiatan turun lapangannya.

I love to meet new people and share with them!

"CATATAN SANG PEMIMPI" adalah cara paling mudah untuk mendeskripsikanku secara singkat. Ya, aku adalah pemimpi, orang yang paling suka tidur, orang yang suka dapat mimpi kalau tidur habis Subuh atau setelah Asar, juga orang yang suka langsung lupa sama mimpinya sewaktu terjaga. Dalam konotasi lain, aku juga adalah pemimpi kreatif. 

I love to create something new and inspire people.

Untuk diskusi lebih lanjut, bisa kontak Rani di:
Email : fitriana.puspitarani@gmail.com
Twitter : @fp_rani
Facebook : Rani Puspita
Fanpage : Rani Puspita
Instagram : fp_rani

Please feel free to surf!

0 komentar:

Posting Komentar